Check Sheet

Check sheet adalah sebuah dokumen sederhana yang digunakan untuk mengumpulkan data pada saat real-time dan pada lokasi dimana data tersebut muncul. Biasanya dokumen ini terdiri dari formulir kosong yang didesain untuk “merekam” atau menyimpan informasi yang diinginkan dengan cepat, mudah, dan efisien. Infromasi-informasi yang dikumpulkan ini dapat berupa data kualitatif maupun kuantitatif. Check sheet yang memiliki data kuantitatif kadang disebut juga dengan tally sheet. Jika pekerjaan Anda berkaitan dengan quality control, tentu Anda sudah mengetahui bahwa check sheet adalah satu dari tujuh tools dasar dari quality control.

 

Gambar di atas menggambarkan contoh dari quality control checksheet sederhana

Continue reading “Check Sheet”

Sekilas Mengenai Histogram

Dalam ilmu statistik, histogram adalah sebuah representasi grafik yang menampilkan impresi visual dari distribusi data. Histogram adalah sebuah estimasi distribusi probabilitas dari variabel kontinyu dan pertama kali diperkenalkan oleh seorang ahli bernama Karl Pearson. Histogram terdiri dari frekuensi tabular, ditunjukan sebagai balok yang berdekatan, didirikan sepanjang interval yang berlainan, dengan luas yang sama dengan frekuensi dari observasi di dalam interval. Tinggi dari balok juga sama dengan densitas frekuensi dari intervalyaitu frekuensi yang dibagi oleh lebar dari interval. Keseluruhan luas atau area dari histogram sama dengan jumlah data yang ada. histogram juga dapat dinormalisasi dalam menampilkan frekuensi relative. Hal ini kemudian menunjukkan proporsi dari beberapa case yang jatuh pada masing-msaing kategori, dengan luas total yang sama dengan 1. Kategori-kategori ini biasanya dispesifikasi secara berurutan, tidak ada overlapping interval pada setiap variabel. Kategori (interval) harus terletak secara berdampingan, dan sering kali dipilih dalam bentuk yang memiliki ukuran yang sama.

Continue reading “Sekilas Mengenai Histogram”

Design For Six Sigma (DFSS)

Design For Six Sigma (DFSS) adalah sebuah metodologi manajemen bisnis proses yang berhubungan dengan Six Sigma tradisional. DFSS memiliki tujuan untuk menentukan kebutuhan dari customer dan bisnis serta mengarahkan kebutuhan tersebut ke dalam produk sehingga terciptalah suatu solusi. Selain itu DFSS juga cukup relevan dengan fase sintesis dari sistem atau produk yang kompleks, khususnya dalam konteks pengembangan sistem yang belum pernah terjadi sebelumnya. Continue reading “Design For Six Sigma (DFSS)”